TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 51:29

Konteks
51:29 Bumi berguncang x  dan bergetar, sebab rancangan y  TUHAN terhadap Babel sedang terlaksana, yakni untuk membuat negeri Babel menjadi tempat tandus z  yang tidak berpenduduk. a 

Yeremia 51:62

Konteks
51:62 dan katakanlah: TUHAN, Engkau telah berfirman tentang kota ini bahwa Engkau akan melenyapkannya, sehingga tidak ada lagi yang diam di dalamnya, baik manusia maupun hewan, dan sehingga kota ini akan menjadi tempat tandus e  untuk selama-lamanya!

Yesaya 13:20

Konteks
13:20 tidak ada penduduk u  untuk seterusnya 1 , dan tidak ada penghuni turun-temurun; orang Arab v  tidak akan berkemah di sana, dan gembala-gembala tidak akan membiarkan hewannya berbaring di sana;

Yeremia 2:6

Konteks
2:6 Dan mereka tidak lagi bertanya: Di manakah TUHAN, yang menuntun kita keluar dari tanah Mesir; x  yang memimpin kita di padang gurun, di tanah yang tandus y  dan yang lekak-lekuk, z  di tanah yang sangat kering dan gelap, di tanah yang tidak dilintasi a  orang dan yang tidak didiami manusia?
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[13:20]  1 Full Life : TIDAK ADA PENDUDUK UNTUK SETERUSNYA.

Nas : Yes 13:20

Ayat ini menekankan bahwa tidak ada monumen bagi kemuliaan dan prestasi manusia yang akan abadi. Pada suatu hari semua hal yang dibuat oleh manusia akan berkarat atau memudar (bd. Mat 6:19), sedangkan kemuliaan Allah akan memenuhi bumi.



TIP #11: Klik ikon untuk membuka halaman ramah cetak. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA